Qurban Barokah - POLRES METRO TANGERANG KOTA

blog-img
12/07/2022

Qurban Barokah - POLRES METRO TANGERANG KOTA

Admin | Qurban

Bismillahirrohmanirrohiim.

Hari Raya Idhul Adha atau Hari Raya Qurban tahun ini, 10 Dzulhijjah 1443Hijriah, 10 Juli 2022 Masehi.

Polres Metro Tangerang menyalurkan 18 ekor sapi dan 35 ekor kambing kepada Pengurus Pesantren dan sejumlah Masjid  di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho melaksanakan sholat idul Adha 1443 H bersama jajaran dan masyarakat di lapangan Mapolres Tangerang Kota. Minggu, 10 Juli 2022.

Qurban Barokah Polres Metro Tangerang

Alhamdulillah Masjid Jami' Nurul Amal adalah salah satu Masjid yang dipercayakan untuk meyalurkan hewan Qurban dari Polres Metro Tangerang untuk dibagikan kepada warga di sekitar Masjid Jami' Nurul Amal.

Qurban Barokah Polres Metro Tangerang

Usai melaksanakan ibadah Sholat Idul adha,Kapolres didampingi Wakapolres AKBP Bambang Yudhantara Salamun secara simbolis menyerahkan 18 ekor sapi dan 35 ekor kambing kepada panitia kurban di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

Dalam kegiatan serah terima hewan kurban tersebut Kapores menyampaikan pesan kepada panitia agar hendaknya hewan kurban tersebut dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu agar bisa menjadi manfaat.
“Semoga bermanfaat bagi masyarakat ditengah situasi Pandemi Covid-19 yang masih melanda saat ini,” ujar Kapolres.

Bagikan Ke:

Populer