Asbabun Nuzul Surah Az-Zalzalah Ayat 7

Asbabun Nuzul Surah Az-Zalzalah Ayat 7

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ


فَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَّرَهٗۚ ﴿٧

fa may ya'mal miṡqāla żarratin khairay yarah

Maka barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya, (7)


Sebab Turunnya Ayat

Ibnu Abu Hatim meriwayatkan dari Said bin Jubair yang berkata, “Tatkala turun ayat, ‘Dan mereka memberikan makanan yang disukainya...’ kaum muslimin berfikiran bahwa mereka tidak akan diberi pahala jika melakukan kebaikan yang kecil, sementara yang lain berpandangan bahwa mereka tidak akan mendapatkan siksaan jika melakukan dosa-dosa kecil, seperti berbohong, melihat kepada yang haram, menggunjing dan hal-hal sejenisnya. Mereka antara lain berkata, ‘Sesungguhnya Allah hanya menyiksa orang-orang yang melakukan dosa besar.’ Allah menurunkan ayat, ‘Maka barang siapa yang mengerjakan kebaikan seberat zarra, niscaya dia akan melihat (balasan)nya. Dan barang siapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, nizcaya dia akan melihat (balasan)nya.’ ”